Jumat, 29 November 2013

Perjalanan Hidup Koe...

Assalammu'alaikum guys..

Ini adalah postingan pertamaku. Nah, sebagai perkenalan tentang aku, jadi ada sedikit cerita. Begitu banyak cerita hidupku yang ingin kubagi. Ada seneng, pahit, sedih, dan kawan-kawannya hehe.
Oke, kita mulai....Aku lahir di sebuah daerah kecil dan tempatnya agak terisolasi menurutku. Walaupun daerahnya kecil n agak terpencil, tetapi daerahku menyuguhkan pemandangan yang sangat elok dan sangat hijau. Kabupaten Kerinci, tepatnya di Provinsi Jambi,bisa dibilang, daerahku itu sangat cocok untuk para petualang. Ada gunung, ada danau, ada air terjun bahkan masih terdapat tempat-tempat yang masih virgin. Tinggal pilih mau berpetualang dimana hehe.
Ok, dilanjut. Aku menempuh pendidikan SD, SMP dan SMU di daerahku, kemudian aku meneruskan pendidikanku diluar daerah. Semenjak dari itu, aku sudah tidak tinggal lagi di daerahku tersebut sampai sekarang, apalagi setelah mempunyai suami orang Yogya.
Setelah menikah aku mulai tinggal di Yogya karena ikut suami. Tetapi sebelum itu, aku juga dah tinggal di Yogya karena menempuh pendidikan S2ku disini. Yogyakarta, daerah yang sangat berbeda dengan daerahku. Tetapi aku merasa nyaman dan menikmati hidupku. I can be who i am, begitulah yang aku suka disini. Ya, di sini, aku bisa menjadi aku sendiri. Tidak ada tuntutan yang menuntutku untuk seperti apa. So be free!
Setelah menikah, menjadi seorang istri, aku benar-benar diuji apakah aku sanggup menjalani hidupku. Ya, ada yang bilang, kehidupan menikah sangat-sangat berbeda. Sudah tidak bisa lagi merasa bebas seperti apa yang kita mau. Tetapi, aku dan suami mencoba untuk membuat kesepakatan yaitu 'me time'. Suami istri memang harus dituntut selalu ada dan siap sebagai suami-istri, tetapi kami menyelingi dengan menikmati waktu kami masing-masing. Suamiku dengan waktunya dan aku dengan waktuku dan itupun terserah dengan kami mau mengisi kegiatan apa dalam waktu tersebut, dan tidak boleh ada larangan kecuali me time dilakukan sudah berlebihan, dan itu harus ada 'warning'. Seperti saat ini, suamiku menikmati waktunya di gunung Merbabu. Suamiku suka berpetualang, dan itupun sudah dari dulu bahkan sebelum mengenalku. Dan aku harus mengerti itu. Begitu juga aku. Aku mempunyai waktuku sendiri. Ya, namanya perempuan, aku mengisi waktuku dengan having fun bersama teman. Dengan adanya me time, setidaknya itulah cara aku dan suamiku untuk refresh n langgeng tentunya. Insya Allah...
Yup, demikian untuk salam perkenalannya. Nanti kita sambung lagi dengan postingan berikutnya.